Breking News

Sejak Gempur Gaza, Utang Israel Tembus Rp 121 T

19
×

Sejak Gempur Gaza, Utang Israel Tembus Rp 121 T

Share this article

KEMENTERIAN Keuangan (Kemenkeu) mengumumkan tersebut telah mencapai 30 miliar shekel yang setara US$ 7,8 miliar atau Rp 121,56 triliun (kurs Rp 15.585). Jumlah itu terhitung sejak dimulainya pertempuran dengan Hamas di Jalur pada 7 Oktober 2023.

Lebih dari setengahnya atau 16 miliar shekel merupakan utang dalam mata uang dolar AS melalui penerbitan di pasar internasional. Kemudian pada Senin (13/11), Kemenkeu Israel kembali menarik utang 3,7 miliar shekel melalui lelang obligasi mingguannya di pasar lokal.

“Kemampuan pendanaan memungkinkan pemerintah untuk membiayai seluruh kebutuhannya secara penuh dan optimal,” kata Divisi Akuntan Jenderal Kementerian Israel dikutip dari Reuters, Kamis (16/11/2023).

Konflik dengan Hamas membuat pengeluaran Israel meningkat tajam untuk membiayai kebutuhan militer, memberikan kompensasi kepada keluarga korban dan bisnis dekat perbatasan, hingga sandera yang disandera oleh Hamas. Pada saat yang sama, penerimaan pajak juga melambat.

Akibatnya, Israel mengalami defisit anggaran 22,9 miliar shekel pada Oktober 2023. Jumlah itu melonjak dari bulan sebelumnya 4,6 miliar shekel sekaligus meningkatkan defisit pada tahun sebelumnya menjadi 2,6%.